Menu Close

Wabup Yulianus Weng Lantik Pimpinan BAZNAS Manggarai Barat Periode 2022-2027

Loading

Labuan Bajo, Kominfo Mabar – Wakil Bupati Manggarai Barat dr. Yulianus Weng, M.Kes melantik dan mengambil Sumpah/ Janji Jabatan Pimpinan Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Manggarai Barat periode 2022 s/d 2027 di aula kantor Bupati Manggarai Barat pada Selasa (10/01/2023).

Pelantikan Pimpinan BAZNAS Kabupaten Manggarai Barat berdasarkan SK Bupati Manggarai Barat Nomor: 380/KEP/HK/2023 tentang Pengangkatan Pimpinan BAZNAS Kabupaten Manggarai Barat periode 2022-2027

Wabup Yulianus Weng dalam sambutannya mengatakan keberadaan BAZNAS sebagai lembaga pemerintah non struktural di bawah naungan kementerian agama, merupakan instrument untuk meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan dalam pengelolaan zakat yang dikeluarkan masyarakat

“BAZNAS meningkatkan efektivitas dan efisiensi pelayanan dalam pengelolaan zakat yang dikeluarkan umat islam, serta meningkatkan manfaat zakat untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat sekaligus penanggulangan kemiskinan di negara kita khususnya kabupaten Manggarai Barat,” ungkap Wabup Mabar

Dijelaskanya Zakat merupakan salah satu instrumen kunci dalam menumbuhkan dan meningkatkan perekonomian. Menurut Wabup Zakat selain dapat membantu beban pemerintah dalam menangani masalah-masalah sosial, secara tidak langsung dapat membantu APBN dan APBD.

Disebutkan hasil kajian menunjukkan bahwa secara umum lahirnya undang-undang nomor 23 tahun 2011 tentang pengelolaan zakat sangat berperan dalam pengembangan dan pemberdayaan zakat.

Menurut Wabup, ada empat faktor yang mendukung keberhasilan dari zakat ini yaitu Pertama regulator kelancaran penyelenggaraan zakat telah dikeluarkan yakni undang-undang nomor 23 tahun 2011 tentang pengelolaan zakat, peraturan pemerintah nomor 14 tahun 2014, peraturan menteri agama nomor 52 tahun 2014, peraturan menteri agama nomor 69 tahun 2015, peraturan menteri agama no 5 tahun 2016,” jelas Wabup Yulianus Weng

Dalam Al-Qur’an jelas dinyatakan bahwa zakat adalah kewajiban bagi kaum muslimin dan muslimat bahkan, kata-kata zakat selalu digandengkan dengan kata Shalat “aqimussholata wa aatuzzakah,” bahkan sampai 33 kali. Dan ini artinya jika shalatnya mantap tapi zakatnya tidak, maka sia-sialah shalatnya.

“Kami menilai saat ini zakat merupakan rukun islam yang terlantar. Sedangkan rukun Islam yang lain seperti: syahadat, shalat, puasa sudah mantap, bahkan ada yang puasa daud, apalagi haji, bahkan sampai sekarang sudah ada yang rela menunggu hingga 28 tahun.

Faktor Kedua, yaitu motivator. Wabup meminta kantor kementerian agama dapat menjadi motor penggerak dari gerakan sadar zakat ini

“kami sangat menekankan peran penting kantor kementerian agama sebagai motivator menyadarkan masyarakat untuk mengeluarkan zakat. Agar upaya tersebut bisa dilakukan dalam bentuk sosialisasi, seminar, pelatihan dan lainnya.

Faktor Ketiga, yaitu koordinator. Sebagaimana kita ketahui bersama bahwa pengurus BAZNAS merupakan koordinator dalam hal pengumpulan zakat dan pendistribusiannya.

Dan faktor keempat, yaitu fasilitator. Dalam hal ini pemerintah daerah kabupaten Manggarai Barat membantu memberikan banyak fasilitas kepada baznas kabupaten manggarai barat berupa dana bantuan atau dana hibah

“Semoga pimpinan BAZNAS kabupaten Manggarai Barat terpilih ini senantiasa sukses dalam memberikan pelayanan zakat yang bermutu kepada masyarakat dan atas nama pemerintah kabupaten manggarai barat mengucapkan terima kasih setinggi tingginya kepada para pimpinan baznas periode 2017-2022 yang telah bekerjasama pemerintah daerah kabupaten Manggarai Barat selama ini dengan baik,” pungkas Wabup bumi Komodo tersebut

Untuk diketahui Pimpinan BAZNAS kabupaten Manggarai Barat periode 2022-2027 yaitu Ketua Umum H. Abdul Asis, M.Pd.I, Wakil Ketua I Bidang Pengumpulan Mustaram, S.S, Wakil Ketua II bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan H. Usman Arzad, Wakil Ketua III bidang Perencana Keuangan dan Pelaporan Masran Amin dan Wakil Ketua IV bidang Administrasi SDM dan Umum Hidayat, S.Pd

Pelantikan dirangkai dengan serah terima jabatan dari dari Ketua BAZNAS periode 2017-2022 H. Safaruddin Maha ke ketua BAZNAS Kabupaten Manggarai Barat periode 2022-2027 H. Abdul Asis, M.Pd.I

Pelantikan dihadiri asisten I Hilarius Madin, Kadis Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Wieis Dula, Kepala Kesbangpol Fransiskus Partono, Kabag Prokopim Teobaldus Landi Julita, Kabag Kesra Fransiskus Xaverius Nambut, Tokoh agama, Ormas Islam.

“Marilah kita bersama sama tetaplah bersemangat dan bekerjasama membangun menuju kabupaten manggarai barat yang bangkit dan mantap sama-sama kita cintai ini,” pungkas Wabup Yulianus Weng

(Syarif ab – Tim IKP Kominfo Mabar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *