Menu Close

Wabup Maria Geong Pimpin Upacara HUT KORPRI Ke 48

Loading

LABUAN BAJO, 30 November 2019 – Wakil Bupati Manggarai Barat drh. Maria Geong, Ph.D (Wabup Maria) , Jumat (29/11) memimpin upacara dalam rangka Hari Ulang Tahun Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Ke 48 tahun 2019, tingkat Kabupaten Manggarai Barat, di halaman kantor Bupati Manggarai Barat.

Sambutan Presiden RI yang dibacakan Wabup Maria mengatakan, momentum HUT Korpri sebagai pijakan seluruh pegawai dalam berkarya dan berinovasi melayani masyarakat, serta mampu mewujudkan jiwa Korps Aparatur Sipil Negara yang menjadi perekat dan pemersatu bangsa.

“Saya minta Korpri terus fokus, tetap fokus dan selalu fokus kepada pencapaian tujuan bernegara. Sesuai tema, Melayani, Berkarya dan Menyatukan Bangsa,” katanya.

Untuk memenuhi kualitas layanan publik terhadap masyarakat, lanjut Wabup Maria, setiap anggota korpri harus memiliki karakter dasar sebagai birokrasi yang melayani serta berkarya bagi Bangsa dan Negara. Gen sebagai pelayan masyarakat mesti ditanamkan dalam hati dan diwujudkan menjadi pelaku yang melayani secara profesional.

Guna menghadapi tantangan yang semakin besar, seluruh anggota korpri diimbau agar terus menerus bergerak mencari terobosan dan melakukan inovasi.

“Inovasi adalah ruhnya birokrasi. Saya ingin, kita semua menjadi birokrasi yang inovatif. Saat ini pemerintah terus melakukan reformasi birokrasi melalui inovasi pemerintah yang menerapkan E-Government. Pemerintahan yang berbasiskan elektronik saya yakini akan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik, lebih cepat, lebih murah dan mampu meminimalkan praktek korupsi,” kata Wabup Maria

Karena itu, saya mengajak seluruh anggota KORPRI untuk mengambil jalan perubahan, melakukan reformasi secara berkelanjutan. Tidak ada lagi pola pikir lama. Tidak ada lagi
kerja linear. Dan tidak ada lagi kerja rutinitas. Birokrasi harus berubah. Kita harus membangun nilai-nilai baru dalam bekerja,
cepat beradaptasi dengan perubahan, tegasnya.

Usai upacara di lanjutkan dengan penyerahan sejumlah hadiah bagi para pemenang lomba dalam rangka memeriahkan HUT KORPRI ke 48 tahun 2019 bagi jajaran ASN.

Hadir dalam upacara dintaranya Perwira Penghubung 1612 Manggarai, Sekretaris Daerah Kabupaten Manggarai Barat Mbon Rofinus, SH, M. si, jajaran Staf Ahli Bupati, Jajaran Asisten Sekda, Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah Lingkup Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat, pejabat eselon tiga, empat, jajaran PNS dan tenaga kontrak daerah.

(Frumentius Amas/ Syarif ab)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *