Menu Close

Tim Gabungan Semprot Disinfektan di Wilayah Kelurahan Waekelambu

Loading

Labuan Bajo, Kominfomabar – Kelurahan Waekelambu, Tim Gabungan dan Komunitas Pemuda Peduli Lingkungan Waemata melanjutkan kegiatan penyemprotan disinfektan dan Sosialisasi Kewaspadaan Menghadapi Infeksi virus Corona (Covid-19) di seluruh wilayah kelurahan, Kamis (9/4)

Ketua Pemuda Peduli Lingkungan Waemata
Muhammad Irwan pada media center Covid19 Manggarai Barat mengatakan bahwa kegitan penyemprotan disinfektan ini merupakan kelanjutan dari kegiatan-kegiatan sebelumnya, namun untuk kegiatan kali ini akan di fokuskan pada Kampung Wae Mata Muntung, RT. 017 Kelurahan Wae Kelambu.

“Kegiatan penyemprotan disinfektan dan himbauan kepada masyarakat untuk tetap menjaga jarak dan mengurangi aktifitas diluar rumah guna mencegah penyebaran Virus Corona sebagai komitmen kami pemerintah kelurahan dan masyarakat,” katanya.

Muhammad Irwan menyadari upaya mencegah penyebaran Virus Corona (Covid-19) di wilayahnya perlu kerja sama dengan semua pihak, untuk bahu membahu dan bekerjasama.

“penyemprotan disinfektan dan Sosialisasi Kewaspadaan Menghadapi virus corona kali ini bekerjasama dengan Komunitas Pemudah peduli lingkungan wae Mata, Satuan Berimob Kompi 4 Batalion B Pelopor Labuan Bajo,” tegasnya.

Dia menjelaskan penyemprotan disinfektan di mulai pada di mulai pukul 08 : 00 wita pagi sampai pukul 11:00 wita, dilaksanakan di Kampung Wae Mata Muntung, RT. 017 Kelurahan Wae Kelambu

“terimakasih pada Danki Brimob Subden 4 Den B Pelopor Labuan Bajo yang bersama kami untuk penyemprotan di wilayah kampung Muntung kelurahan wae Kelambu, semoga ikhtiar ini bisa mencegah penyebaran Covid19 di daerah kita ini,” katanya.

(Syarif ab)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *