Menu Close

KAMPUS ELBAJO COMMODUS DIBANGUN DI LABUAN BAJO

Loading

Labuan Bajo – Di ulang tahunnya yang ke-15, Kabupaten Manggarai Barat mencatat sejarah baru di bidang pendidikan. Putra dan Putri Manggarai Barat tidak susah lagi pergi jauh-jauh untuk mengejar pendidikan. Orangtua pun tak perlu cemas memikirkan anaknya yang pergi jauh hanya untuk mengenyam pendidikan tinggi di luar daerah.

Kini kampus ELBAJO COMMODUS dibangun. Peletakan batu pertama pembangunan gedung Perguruan Tinggi Kampus Politeknik ELBAJO COMMODUS dilaksanakan di Kampung Lancang, Kelurahan Wae Kelambu, Kecamatan Komodo, Sabtu (10/2/2018).

Peletakan Batu pertama pembangunan gedung kampus elBajo Commodus dimulai dengan acara adat, dan acara ini di pandu oleh tua golo Lancang Teo Urus bersama tokoh masyarakat Lancang.

Acara adat ini dilakukan dalam rangka agar pelaksanaan pengerjaan kampus ini bisa berjalan dengan lancar,  tidak mendapatkan hambatan.

Hadir dalam acara ini, Bupati Manggarai Barat Drs. Agustinus Ch Dula, Kapolres Manggarai Barat AKBP Julisa Kusumo W, Danramil Labuan Bajo., Danpos Al Labuan Bajo,  komdan Angakatan Udara, sejumlah pimpinan OPD tokoh masyarakat Lancang dan undangan lainya.

Ketua yayasan Bangkit Anak Negeriku Novi Halim mengatakan kehadiran PT di Labuan Bajo Manggarai Barat diharapkan mampu memberikan yang terbaik untuk anak -anak Mabar. Dengan dibukanya kampus PT, anak -anak di Kabupaten Manggarai Barat menjadi hebat.

Menurut ibu Novi, mestinya perguruan tinggi ini sudah di bangun pada tahun 2017 lalu, namun karena masih kendala harus melalui perijinan yang panjang, sebab aturan untuk membuka PT cukup rumit, hingga tunda tahun ini.

Dirinya menghimbau, dengan di bukanya lembaga PT baru di Labuan Bajo, kiranya anak -anak dari Mabar tidak lagi melanjutkan kuliah luar daerah.

Koordinator Kopertis wilayah VII, Prof. Dasi Astawa dalam sambutan mengatakan baru pertama kali menyaksikan peletakan batu pertama  pembangunan PT yang melibatkan semua elemen.

Menurut Astawa, kehadiran PT dalam suatu daeah sangatlah penting . Dalam membangun suatu daerah peran SDM sangat penting.

Kabupaten Manggarai Barat masih sangat muda, tapi potensi luar biasa, namun belum maju,  dan bukan karena kesalahan Pemda, itu karena belum ada PT untuk menciptakan SDM yang berkualitas.

Perintah pusat akan mendirikan di Labuan Bajo Badan otorita Pariwista, dengan demikian posisi Labuan Bako akan menyaingi Bali, sebab Labuan Bajo tidak berbeda dengan Bali.

Dirinya  mengharapkan masyarakat untuk memanfaatkan kampus ini. Dengan demikian dirinya berharap anak-anak dari Mangarai Barat tidak perlu keluar daerah lagi untuk kuliah, dan untuk diketahui kalau kita mengirim anak kita kuliah di luar daerah ada banyak uang yang keluar, namun kalau kita hanya memanfaatkan kampus yang ada maka uang itu akan berputar di daerah ini dan jumlahnya tidak sedikit.

Pada kesempatan itu koordinator kopertis ini mengharapkan kepada pihak yayasan agar memanfaatkan dan mengutamakan pekerja lokal yang memiliki kualitas SDM yang di harapkan.

Kapolres Manggarai Barat AKBP Julisa Kusumo W, pada kesempatan itu mengungkapkan kehadiran PT di Labuan Bajo ini merupakan hal yang luar biasa, karena ini berkaitan dengan pembangunan SDM. ” Kalau mau maju maka, bangun SDM” ungkap Kapolres.  menurut dia, dengan berdirinya kampus ini di Labuan Bajo,  mampu memberikan kontribusi besar untuk Mabar.

Ada program Polri peduli sekolah, untuk memberikan peduli pada anak sekolah, kini baru beberapa sekolah yang dilakukan beberapa pendekatan.

Menurut Kapolres,  banyak anak  di Mabar masih belum mengetahui kemana mereka setelah menyelesaikan SMA, ketika kita pernah bertanya dengan mereka setelah ini mau kemana, apa ada yang punya cita-cita, namun sayang ketika di tanya seperti itu,  kadang mereka tidak tahu mereka ke mana, bahkan mereka tidak mengetahui, apa cita-citanya, kondisi ini sangat sedih karena seusia mereka belum memiliki gambaran, Polres Mabar kini sedang berupaya mendampingi anak anak menawarkan kepada sekolah kalau mau mengikuti bimbingan di Polres, guna membantu mereka memberikan informasi.

Kapolres mengakui, pihaknya mencermati di pulau di Mabar tidk ada SMA. Sehingga banyak anak yang selalu mengirim ke kota. Dan kadang anak yang jauh dari orangtua, memiliki resiko, karena anak-anak jauh dari pantauan orang tua.

Kini telah dibangun PT, dan ini cukup bagus untuk mengembangakan SDM di Manggarai Barat. Dan dirinya berharap PT ini bisa melakukan kerja sama dengan kepolisian.

Bupati Manggarai Barat Drs. Agustinus Ch Dula, saat memberikan sambutan mengatakan hari ini kita melakukan peletakan batu pertama pembangunan gedung kampus el Bajo Commodus.

Dengan demikian Labuan Bajo sudah banyak predikat, salah satu keajaiban dunia, sail NTT di Labuan Bajo. Dari situ pintu gerbang pariwisata Flores, NTT.

Dengan predikat ini, sehingga ada rumah sakit, tiba tiba ada bandara Labuan Bajo. Namun masih ada satu kekurangan. Kalau belum ada PT. Sebab PT merupakan mahkota dari sebuah daerah.

Hari ini terwujud sudah pembukaan PT di Labuan Bajo,padahl rencana pembngunan PT sejak tahun 2017 .

“Awalnya saya tidak semangat soal kehadiran PT di Mabar, sebab janjinya di buka pada 2017 silam, tetapi kini terwujud sudah,  memang ternyata untuk membuka PT prosesnya panjang dan aturan rumit, sehingga PT baru di buka”ujar Bupati Agustinus.

Bupati Agustinus mengakui, dengan kehadiran PT di Labuan Bajo, maka Mabar melambung lagi, dan sudah pasti tiap tahun pasti selalu ada perubahan.

Kalau tiap tahun ada perubahan ini rahmat besar, dan kalau ada perubahan bukan tidak mungkin tidak dapat manfaat bagi masyarakat.

Mengakhiri sambutanya Bupati Agustinus mengajak anak di Manggarai Barat untuk melanjutkan pendidikan di Labuan Bajo, tidak perlu lagi keluar daerah (Frumentius Amas)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *