Menu Close

Bupati Edi Terima Kunjungan Kerja Komisi IX DPR RI

Loading

Labuan Bajo, Kominfomabar – Bupati Manggarai Barat NTT Edistasius Endi menerima kunjungan kerja Komisi IX DPR-RI dalam Reses Masa Persidangan III Tahun Sidang 2022-2023. Komisi IX melakukan kunjungan kerja secara paralel ke 3 (tiga) daerah, yaitu Kabupaten Manggarai Barat, Provinsi Bali dan Provinsi Papua Selatan.

Kunjungan Kerja Komisi IX DPR RI ke Kabupaten Manggarai Barat dipimpin oleh Ketua Komisi IX DPR RI, Felly Estelita Runtuwene.

Adapun rombongan Komisi IX DPR RI, sebagai berikut: Felly Estelita Runtuwene, Kurniasih Mufidayati, Rahmad Handoyo, Dewi Aryani, Krisdayanti, Saniatul Lativa, A.R. Sutan Adil Hendra, Sri Meliyana, Ratu Ngadu Bonu Wulla, Hasnah Syams, MARS Arzeti Bilbina, Nur Yasin, Zulfikar Achmad, Hasan Salch,Netty Prasetivani.

Bupati Edi menerima ketua komisi IX bersama rombongan di Aula kantor Bupati, Jumat (17/02).

Agenda selanjutnya Bupati Edi menggelar rapat bersama komisi IX. Ia menyampaikan selamat datang di Labuan Bajo dan mengucapkan terimakasih kepada pemerintah pusat dan komisi IX yang selalu mensuport kemajuan Manggarai Barat .

“Kami berterimakasih sejak Labuan Bajo ditetapkan 5 KSP Nasional dari hari ke hari selalu di dandan, ini tentu tidak terlepas dari intervensi pempus melalui komisi IX DPR RI,” ujarnya.

Dikatakanya, begitu banyak hal yang senantiasa kami butuh dukungan dari komisi IX DPR RI. Kebutuhan yang dimaksud seperti, tenaga kerja terampil. Kami telah mengeluarkan Perbup mewajibkan minimal 70 % seluruh industri yang di Labuan Bajo ini wajib menyerap tenaga kerja lokal. Permintaan tenaga kerja yang diminta oleh para pelaku industri dari waktu ke waktu terus meningkat.

Ini menjadi tugas kami dan mudah-mudahan mendapat suport dari komisi IX soal bagaimana menciptakan skill para pekerja lokal.

“Biarkanlah warga lokal di sini pada saatnya menjadi subjek di tengah kemajuan sektor industri pariwisata yang ada di Kabupaten ini,” harapnya.

Selain tenaga kerja lokal, Bupati mengharapkan dukungan komisi IX terkait peningkatan sarana fasilitas kesehatan RSUD Komodo.

Sementara Ketua Komisi IX DPR RI, Felly Estelita Runtuwene mengatakan, dalam rangka melaksanakan fungsi pengawasan, yang merupakan salah satu fungsi yang dimiliki oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat sebagaimana diatur Undang-Undang pihaknya selalu memantau dan mengawasi berbagai kebijakan dan program yang direncanakan dan dilaksanakan oleh Pemerintah.

Selama masa reses ini, hasil kunker nantinya akan dilaporkan dalam rapat komisi untuk ditindaklanjuti.

Lebih lanjut Felly Estelita Runtuwene menjelaskan, dalam pelaksanaan kunjungan kerja, Komisi IX DPR RI yang membidangi kesehatan, ketenagakerjaan, kependudukan serta pengawasan obat dan makanan, berharap mendapat masukan secara langsung baik dari Pemerintah Daerah, mitra kerja, maupun masyarakat umum tentang realisasi program dan anggaran yang dibiayai oleh Pemerintah Pusat/APBN dan juga untuk memonitor pelaksanaan tujuan kunjungan kerja.

Selain itu, kunjungan kerja juga bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat terkait proses legislasi dan perumusan kebijakan pemerintah pusat yang berkaitan dengan bidang tugas Komisi IX DPR RI.

Ia menambahkan melalui kunker ini pihaknya ingin mendapatkan informasi realisasi program dan anggaran yang dibiayai APBN.

Memetakan permasalahan masyarakat dan memonitor pelaksanaan program-program instansi/badan mitra kerja Komisi IX DPR RI di Kabupaten Manggarai Barat.

Menyerap aspirasi masyarakat Kabupaten Manggarai Barat secara umum terkait proses legislasi dan perumusan kebijakan pemerintah pusat yang berkaitan dengan bidang tugas Komisi IX DPR RI.

Hasil kunjungan kerja akan menjadi bahan pembahasan dengan kementerian terkait dan mitra kerja lainnya, jelas dia.

Dalam kunjungan tersebut, Komisi IX DPR RI melakukan pertemuan dengan Bupati Manggarai Barat dan instansi terkait bidang kesehatan, ketenagakerjaan, kependudukan, pengawasan obat dan makanan dan jaminan sosial.

Adapun instansi yang ikut dalam pertemuan tersebut yakni: Kepala Dinas Kesehatan, Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi, Perwakilan Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Manggarai Barat, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Nusa Tenggara Timur, Kepala Balai POM di Kupang, Deputi Direksi Wilayah Bali, NTT dan NTB BPJS Kesehatan, Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan KCP Manggarai Barat, Kepala BP3MI Nusa Tenggara Timur ,Direktur RSUD Komodo, Labuan Bajo, Deputi Direksi Wilayah Bali, NTT, dan NTB BPJS Kesehatan, Deputi Direktur BPJS Ketenagakerjaan KCP Manggarai Barat, Kepala BP3MI Nusa Tenggara Timur, Kepala UPTD BLK Manggarai Barat serta Perwakilan Federasi Serikat Buruh Indonesia di Manggarai Barat.

Usai menggelar rapat, Bupati Manggarai Barat dan ketua Tim komisi IX saling menyerahkan plakat dan cendera mata.

Sementara kegiatan selanjutnya, komisi IX DPR RI meninjau RSUD Komodo di Merombok Desa Golo Bilas Kecamatan Komodo. (Hans – Tim IKP Kominfomabar)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *